Saya akan menjelaskan salah satu web yang sudah populer dimasyarakat
indonesia yaitu okezone.com merupakan portal online berita dan hiburan yang
berfokus pada pembaca Indonesia baik yang berada di tanah air maupun yang
tinggal di luar negeri. Berita Okezone.com diupdate selama 24 jam dan
mendapatkan kunjungan lebih dari 100 juta pageviews setiap bulannya (Sumber:
Google Analyti.dan memiliki beragam konten dari berita umum, politik,
peristiwa, internasional, ekonomi, lifestyle, selebriti, sports, bola, auto,
teknologi, dan lainya. Okezone juga merupakan salah satu portal pertama yang
memberikan inovasi konten video dan mobile (handphone). Para pembaca kami
adalah profesional, karyawan kantor, pengusaha, politisi, pelajar, dan ibu
rumah tangga.
Konten
berita Okezone.com ditulis secara tajam, singkat, padat, dan dinamis
sebagai respons terhadap tuntutan masyarakat yang semakin efisien dalam membaca
berita. Selain itu konsep portal berita online juga semakin menjadi pilihan
masyarakat karena sifatnya yang up-to-date dan melaporkan kejadian peristiwa
secara instant pada saat itu juga sehingga masyarakat tidak perlu menunggu
sampai esok harinya untuk membaca berita yang terjadi. Prosedur kami adalah
melaporkan setiap kejadian penting paling lambat 20 menit s/d 1 jam dari lokasi
kejadian.
Okezone.com resmi didirikan pada tanggal 29
Desember 2006 dan merupakan cikal-bakal bisnis online pertama milik PT Media
Nusantara Citra Tbk (MNC), sebuah perusahan media terintegrasi yang terbesar di
Indonesia. MNC juga memiliki dan mengelola bisnis media TV (RCTI, TPI, Global
TV), media cetak (Koran Seputar Indonesia, Tabloid Genie, Tabloid Mom &
Kiddie, majalah HighEnd, dan Trust), media radio (Trijaya FM, ARH Global, Radio
Dangdut TPI, Women Radio), serta sejumlah bisnis media lainnya (mobile VAS,
Manajemen artis, rumah produksi film, agen iklan, dll). Sampai dengan bulan
Oktober 2008, Okezone.com mendapatkan peringkat ke 24 dari Top 100 website
terpopuler di Indonesia (Sumber: Alexa.com), peringkat ini terus naik yang
disebabkan semakin banyak pengunjung situs yang mengakses Okezone.com setiap
harinya. Selain daripada itu, jumlah pengguna internet yang mencapai 25 juta
(Sumber: data APJII per 2005) diperkirakan untuk terus tumbuh dengan signifikan
dalam beberapa tahun ke depan.
0 komentar:
Posting Komentar