PERPINDAHAN IBU KOTA INDONESIA
Isu sekarang yank marak diperbincangkan oleh media adalah perpindahan ibu kota indonesia. ibu kota hanya akan menjadi pusat pemerintahan, sehingga Jakarta nantinya bisa menjadi pusat bisnis dan hiburan. Perpindahan itu menimbulka penyebaran sentra kemacetan dari Jakarta ke pinggiran kota. Apalagi, sebagian besar pegawai pemerintahan di ibukota bertempat tinggal di pinggiran Jakarta, seperti Bogor, Bekasi dan Tangerang.
Menurutnya, banyak yang harus direncanakan dalam perpindahan Ibukota. Termasuk diantaranya strategic error atau salah pemilihan lokasi. Apalagi, hingga kini belum ada tempat yang ditentukan, sebab harus mempertimbangkan masalah ekonomi dan politik juga. "Juga masalah bencana alam yang marak terjadi di Indonesia Isu perpindahan Ibukota negara semakin mencuat karena Jakarta dianggap gagal dalam berbenah sebagai Ibukota negara. Muncul banyak alternatif, termasuk diantaranya adalah Palangkaraya di Kalimantan Tengah
Kita pun tau sudah banyak masalah di Jakarta yang tidak dapat diselesaikan dengan baik oleh Pemerintah Daerah maupun Pusat. Banyak sekali factor-faktor yang membuat Pemerintah mungkin tidak sanggup menyelesaikan semuanya. Ada faktor sosial, ekonomi politik, lingkungan dan bencana. Dari factor social saja sudah banyak, contohnya saja yang sudah banyak kita lihat yaitu masalah kemiskinan dan ketimpangan social yang sangat tinggi. Dari factor lingkungan dan bencana kita sudah sering liat di Jakarta sering sekali banjir tanpa sebab alias tidak ada hujan tapi tiba-tiba saja banjir. Beberapa alternatif lokasiuntuk memindahkan ibu kota negara pernah diwacanakan, perlu kajian yang mendalam untuk menentukan dimana dan kapan harus direalisasikan perpindahannya.
Alternatif pemilihan lokasi untuk merealisasikan gagasan pemindahan ibu kota Negara tersebut harus tidak menempati kota lama, tetapi harus lokasi baru yang sesuai. Lokasi baru yang terpilih harus dibangun sebagai ibu kota yang mencerminkan jati diri bangsa. Alternatif pemindahan ibu kota Negara pilihannya adalah Kalimantan dan Sumatra. Kelebihan dari Kalimantan adalah lokasinya merupakan pusat dari wilayah Nusantara. Lahan masih sangat luas, sehingga dapat menyusun tata ruang ibu kota Negara yang sangat ideal. Kelemahannya adalah prasarana dan sarana belum memadai, sebagian besar harus membangun yang baru, berarti biaya mahal. Kelemahan lainnya adalah penyediaan air bersih; kebakaran hutan, banjir dan longsor merupakan bahaya yang perlu dijadikan dasar pertimbangan. Sumatra merupakan alternatif lain, ketersediaan lahan memadai; sebelah barat Bukit Barisan rawan terhadap bencana gempa, sehingga daerah yang sesuai tentunya di sebelah timur Bukit Barisan. Alternatif pemindahan lokasi ibu kota negara tersebut di atas, merupakan embrio pemikiran yang masih perlu.dalam melakukan pepindahan ibu kota banyak sekali yang perlu dipikirkan oleh pemerintah hal yang utama adalah masalah biaya yang sangat besar.
pemerintah perlu mengkalkulasi biaya yang dikeluarkan jika tetap di jakarta dan jika pindah. Tentu saja bukan perhitungan biaya jangka pendek, alangkah bijak jika perhitungan dilakukan sampai generasi 50 tahun ke depan.
0 komentar:
Posting Komentar